Breaking News
light_mode

Lapak Dagang Terbongkar, Satpol PP Diseret Ke Meja Opini Politik

  • account_circle Admin
  • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DENPASAR – Berita yang ramai ada kesan menyudutkan Satpol PP Provinsi Bali dalam salah satu media online ditanggapi santai oleh Ketua Satpol PP Provinsi Bali, I Dewa Nyoman Rai Darmadi dalam sambungan Voice note.

Tudingan Satpol PP Mandul dan hanya jadi macan kertas serta kinerjanya harus dievaluasi mendapat jawaban santai bahwa tidak apa – apa dievaluasi.

“Partner kita kan memang komisi I, ya disana kita bisa buka – bukaanlah, apa yang terjadi, apa yang menjadi kendala kita, tidak apa – apa, ” Ungkapnya, Jumat, 19/09/2025.

Darmadi juga menerangkan bahwa posisi Satpol PP ada di wilayah Provinsi, Kabupaten/Kota bahkan Kecamatan yang namanya Kasi Trantib. Semua memiliki perannya masing – masing.

Soal pendalaman tugas, dirinya juga telah melakukan bahkan sampai penertiban, tetapi itu tidak semua terekspos. “Kalo ada bencana banjir, bukan karena kinerja kami yang lemah, itu harus ditangani dari hulu ke hilir secara Komprehensif, tentu harus ditangani bersama pemerintah dan masyarakat, bila ada laporan atau temuan tentu kita akan proses”

Plang larangan berdagang / berjualan.

“Tentu kalo untuk menjangkau semua titik permasalahan di kabupaten / Kota tentu kami terbatas, kami harus berkerjasama dengan UPD teknis yang lain dan kawan di kabupaten / kota”

Ia juga menekankan ada yang bertanggung jawab di setiap tingkatan, semua kewenangan otonomi kan ada di kabupaten / Kota. Pendalaman dan penanganan tentu juga dalam pengawasan di Satpol PP Provinsi Bali, tetapi juga memberikan kewenangan sampai tuntas pada tugas – tugas pada masing – masing kabupaten / kota di Bali.

” Pemanggilan pengusaha, pemberkasan, mendetailkan dokumen perizinan, memastikan kesesuaian izinnya itu semua upaya yang dilakukan, ” Ungkap Darmadi.

Dirinya juga menekankan bahwa Satpol PP bukanlah Superman yang dapat melakukan semuanya sekaligus. Ia memberikan contoh adanya pedagang individu di parkir timur lapangan Renon.

“Pendekatan kita sudah humanis, menyampaikan itu dilarang beraktivitas berdagang, kecuali ada event tertentu atau Car Free Day dan tidak menetap, ” Jelasnya.

Dirinya menindak karena adanya aturan dan dikatakan persuasif. Bergerak salah tidak bertindak dianggap melempem. Ia juga mengatakan siap bila akan dievaluasi, dirinya akan menyampaikan apa yang menjadi kendala dan apa yang telah sukses dilakukan.

Ditanya soal pemberitaan yang menuding Satpol PP Provinsi Bali, dirinya menyatakan tidak mau berpolemik dengan permasalahan tersebut.

“Kami bekerja ya bekerja, bekerja dengan baik mengoptimalkan dalam tugas dengan segala keterbatasan yang ada, bekerja sampai tuntas, ” Tegasnya.

Di Provinsi Bali ada tim terpadu, Satpol PP Provinsi Bali termasuk didalamnya yang menangani tim khusus tentang perizinan lainnya. Termasuk tim Pansus di DPRD dengan kolaborasi dengan institusi lainnya (BPN, BWS, dan lainnya) sesuai dengan objek permasalahan nya dan dengan komisi I sudah berjalan dengan baik.

“Tidak terekspos semuanya dan sudah dilaporkan kepada pimpinan kami dan itu terpantau semua”

Banjir di Denpasar.

Menyelidiki lebih dalam, Dewa Darmadi buka suara tentang adanya ketua komisi II DPRD Bali menegurnya tentang pelarangan berdagang di areal yang memang tidak boleh berdagang.

“Tetapi kita sudah jelaskan itu”

“Bahkan kami tidak proses (hukum) itu”

“Kalo kita maklumi satu, banyak pedagang kaki lima yang mau meminta izin ke kita untuk berdagang. Kemarin kita bantu bongkar kok, pendekatannya secara damai tidak ada kekerasan, ” Tutup Darmadi. (Tim)

Penulis

Pesonamu Inspirasiku

Komentar (4)

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dugaan Keracunan Makanan, Siswa SD Impres Mokdale Dilarikan ke UGD

    Dugaan Keracunan Makanan, Siswa SD Impres Mokdale Dilarikan ke UGD

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle Deda Henukh
    • 0Komentar

    ROTE NDAO, 21 Agustus 2025 – Seorang siswa kelas 3A SD Impres Mokdale berinisial In harus mendapatkan perawatan medis darurat setelah diduga mengalami keracunan usai mengonsumsi makanan bergizi gratis yang disediakan di sekolah. Menurut keterangan ibunya, sang anak tiba-tiba mengalami muntah-muntah hebat tak lama setelah makan siang. “Anak saya muntah daging semua, sampai enam kali. […]

  • “Buka Saja Pintunya…”: Kisah Haru Polisi Izinkan Anak Peluk Ayah di Balik Jeruji

    “Buka Saja Pintunya…”: Kisah Haru Polisi Izinkan Anak Peluk Ayah di Balik Jeruji

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • 3Komentar

    JAMBI – Dalam kesunyian malam di sebuah kantor polisi, keajaiban kecil terjadi. Seorang ayah berinisial AF, tahanan titipan dari Polda Jambi, terbaring lemah di lantai sel. Tubuhnya letih, wajahnya tirus, dan sudah dua bulan ia tak dikunjungi keluarganya. Namun malam itu berbeda — pintu besi yang biasanya tertutup rapat akhirnya terbuka karena satu alasan: cinta. […]

  • Warga RT 24 Kauman Babadan Hidupkan Cinta Budaya Nusantara

    Warga RT 24 Kauman Babadan Hidupkan Cinta Budaya Nusantara

    • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
    • account_circle Ray
    • 2Komentar

    YOGYAKARTA – Menyambut HUT ke-80 Republik Indonesia, warga RT 24 Kauman Babadan, Banguntapan, Bantul, Yogyakarta, menunjukkan semangat guyub rukun dengan mengangkat tema Cinta Budaya Nusantara. Melalui beragam kreasi, masyarakat setempat berusaha menghidupkan kembali nilai-nilai budaya Jawa sekaligus mengenalkan warisan leluhur kepada generasi muda. RT 24 Kauman Babadan terletak di kawasan bersejarah, hanya sekitar 5 kilometer […]

  • Jambore Ranting Denpasar Timur 2025 Resmi Dibuka, Pramuka Diajak Wujudkan Bumi Lestari

    Jambore Ranting Denpasar Timur 2025 Resmi Dibuka, Pramuka Diajak Wujudkan Bumi Lestari

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • 4Komentar

    DENPASAR — Perkemahan Jambore Ranting Denpasar Timur tahun 2025 resmi dibuka pada Kamis (9/10) di kawasan Mertasari, Sanur Kauh, Denpasar Selatan. Kegiatan tahunan ini mengusung tema “Aksi Pramuka Hebat, Wujudkan Bumi Lestari” dan diikuti oleh 256 anggota Pramuka Penggalang dari berbagai Sekolah Dasar di wilayah Denpasar Timur. Pembukaan dipimpin langsung oleh Ketua Majelis Pembimbing Ranting […]

  • Angka Perceraian di Surabaya Naik Tajam pada 2025, Fenomena “Banjir Janda” Kian Nyata

    Angka Perceraian di Surabaya Naik Tajam pada 2025, Fenomena “Banjir Janda” Kian Nyata

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle Admin
    • 1Komentar

    Surabaya – Fenomena yang kerap disebut masyarakat sebagai “banjir janda” semakin nyata terjadi di Kota Surabaya. Sepanjang tahun 2025, angka perceraian tercatat mengalami peningkatan signifikan dibandingkan tahun sebelumnya. Berdasarkan data Pengadilan Agama (PA) Surabaya, jumlah perkara perceraian yang masuk selama tahun 2025 mencapai 6.080 kasus. Angka tersebut menunjukkan tren kenaikan jika dibandingkan dengan tahun 2024. […]

  • Resep Ayam Woku Ala Chef Juna, Pedas Gurih dan Menggugah Selera

    Resep Ayam Woku Ala Chef Juna, Pedas Gurih dan Menggugah Selera

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • 1Komentar

    DENPASAR – Ayam merupakan bahan makanan yang serbaguna dan mudah ditemukan di mana saja. Namun, jika menu ayam goreng atau ayam bakar mulai terasa membosankan, tak ada salahnya mencoba sajian khas Manado yang kaya akan rempah: Ayam Woku ala Chef Juna. Masakan ini dikenal dengan cita rasa pedas, gurih, dan aromanya yang harum menggoda. Woku […]

expand_less