Breaking News
light_mode

Khawatir Perubahan Demografi, PT BIBU Tegaskan Kota Aeropolis Jadi Solusi

  • account_circle Ray
  • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DENPASAR – Perjuangan dalam mewujudkan pemerataan pembangunan di Bali, PT BIBU mengklaim proyek Bandara Bali Utara akan menjadi motor penggerak ekonomi baru yang ditarget dapat menyerap sekitar 220 ribu lapangan kerja.

Rencana ini bertujuan untuk menyeimbangkan ekonomi Bali yang dianggap berat sebelah, dengan manfaat yang diharapkan meluas ke kabupaten sekitar seperti Karangasem, Bangli, dan Jembrana melalui efek domino.

 

Tetapi wacana ini melahirkan kekhawatiran baru bila menyangkut Sumber Daya Manusia (SDM) yang diperlukan dalam memenuhi kebutuhan pelayanan Bandara Bali Utara akan mendatangkan gelombang masuk pekerja dari luar Bali akan membuat Bali mengalami perubahan komposisi penduduk dan tekanan budaya

“Kondisi ini dikhawatirkan membuat Bali semakin padat dan berpotensi mengubah tatanan sosial budaya serta struktur demografi pulau, ” Ungkap salah satu tokoh pariwisata.

Belum lagi target jumlah wisatawan yang harus berbanding lurus dengan investasi, ia mengambil contoh Bandara Ngurah Rai yang misal target melayani 30 juta wisatawan per tahun, kemudian ambillah Bandara Bali Utara menargetkan 40 juta wisatawan per tahun total 70 juta wisatawan per tahun, maka kebutuhan tenaga kerja akan melonjak.

“Siapa yang melayani, penduduk Bali hanya 4 jutaan dan tidak semua kerja di dunia Pariwisata, artinya sangat mungkin harus mendatangkan pekerja dari luar Bali. Dari sinilah masalah sosial bisa muncul,” tegasnya.

Ia menambahkan, akar permasalahan bukan pada jumlah wisatawan tetapi tetapi pendistribusiannya yang tidak merata. Disinilah perlunya menciptakan pusat – pusat daya tarik baru wilayah utara dengan segmentasi yang jelas. Misalnya Canggu adalah tempat pesta, jadi Amed tidak boleh dibikin seperti Canggu, dan wilayah Buleleng bisa diarahkan ke high value tourism.

Anak Agung Ngurah Kakarsana, SE., Penglingsir Puri Ageng Blahbatuh sekaligus Direktur Utama PT BIBU Agro Maritim, salah satu anak perusahaan PT BIBU Panji Sakti ikut menanggapi wacana ini.

PT BIBU telah menjalin kerjasama dengan berbagai macam kampus ternama dalam setiap jenjang pendidikannya untuk persiapan pengembangan PT BIBU kedepannya.

“Kita jangan jadi penonton saja, kita menyiapkan secara adil bagaimana Bali kedepan”

“Bagian selatan yang sudah terlalu krodit, mereka yang diluar negeri atau mereka yang telah keluar Buleleng dan punya pengalaman bisa pulang karena melihat peluang di daerahnya sendiri, ” Ujar Tokoh yang menjabat Dewan Pembina KADIN Bali ini.

Ia juga berpandangan berbeda, bahwa tidak mudah soal tergerusnya adat budaya Bali, justru dengan mampunya kita menata kedepan yang masih baru / pure / virgin ini, maka budaya, kuliner dan lainnya kita dapat tingkatkan valuenya menjadi kelas dunia.

Serta penataan jalan yang belum tertata, tidak seperti Bali Selatan yang sudah terlanjur laju tanpa bisa dibendung dan ditata kembali, akhirnya macet dan krodit.

“Itu terjadi di era 90-an, tak sampai 20 tahun Canggu dan sekitarnya stuck atau lumpuh, berbeda dengan Buleleng yang bisa kita tata nantinya secara bertahap”

Bagaimanapun transfer knowledge harus juga dilakukan, baru perlahan memaksimalkan potensi lokal yang ada.

Semua itu dimulai dari Kota Aeropolis yang mengadopsi Green City adalah jawabannya, semua akan tertata kedepannya 5 sampai 25 tahun kedepan, itu akan bisa menjawab kesemrawutan yang selama ini ada di Bali dengan perlahan, Aeropolis city akan jadi barometer pembangunan Bali utara kedepannya.

Dengan inilah kita dapat menciptakan transportasi yang sehat, Maka dari itu Tokoh Puri ini menekankan harus ada kesegeraan terhadap keputusan Perpres ini agar dapat menciptakan iklim yang benar – benar dapat membangun Bali secara keadilan dan merata. (Ray)

Ray

Penulis

Jurnalis adalah ajang silahturahmi dengan segala elemen!

Komentar (1)

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berpidato di PBB, Wilson Lalengke Serukan Aksi Segera untuk Akhiri Krisis Kemanusiaan di Kamp Pengungsi Tindouf

    Berpidato di PBB, Wilson Lalengke Serukan Aksi Segera untuk Akhiri Krisis Kemanusiaan di Kamp Pengungsi Tindouf

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle Admin
    • 2Komentar

    New York — Aktivis hak asasi manusia dan jurnalis Indonesia, Wilson Lalengke, menyampaikan pidato yang menyentuh hati di Markas Besar Perserikatan Bangsa-Bangsa, Rabu, 08 Oktober 2025. Dalam pidatonya, dia mendesak masyarakat internasional untuk segera melakukan penyelidikan independen atas dugaan pelanggaran hak asasi manusia di kamp-kamp pengungsi Tindouf di wilayah Aljazair. Berbicara di hadapan Komite Keempat […]

  • TNI Janji Tegakkan Keadilan untuk Prada Lucky Chepril

    TNI Janji Tegakkan Keadilan untuk Prada Lucky Chepril

    • calendar_month Jumat, 8 Agt 2025
    • account_circle Admin
    • 2Komentar

    Kupang, NTT – Duka mendalam menyelimuti keluarga besar Sema, Kristian Namo, atas kepergian Prada Lucky Chepril. Tokoh masyarakat Kabupaten Rote Ndao sekaligus Guru Besar Universitas Sumatera Utara, Prof. Yusuf Leonard Henuk, menyampaikan belasungkawa tulus. Ia menilai penghargaan yang telah diberikan pimpinan TNI kepada keluarga patut diapresiasi, namun menegaskan bahwa proses hukum tetap harus berjalan demi […]

  • Banding Ditolak, Hukuman Nikita Mirzani Justru Bertambah Jadi 6 Tahun Penjara

    Banding Ditolak, Hukuman Nikita Mirzani Justru Bertambah Jadi 6 Tahun Penjara

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle Admin
    • 2Komentar

    DENPASAR – Upaya banding yang diajukan selebritas Nikita Mirzani atas kasus pemerasan dan pengancaman melalui ITE justru berujung pada penambahan hukuman. Majelis Hakim Pengadilan Tinggi memutuskan memperberat vonis dari sebelumnya 4 tahun menjadi 6 tahun penjara, setelah menyatakan Nikita terbukti bersalah tidak hanya dalam kasus ITE, tetapi juga Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU). Putusan ini […]

  • Larangan Botol Plastik Gubernur Bali, Lebih Lucu dari Lawakan Petruk

    Larangan Botol Plastik Gubernur Bali, Lebih Lucu dari Lawakan Petruk

    • calendar_month Minggu, 6 Jul 2025
    • account_circle Admin
    • 31Komentar

    Terjepret kamera, botol plastik dibawah 1 liter depan mata Gubernur Bali. DENPASAR — Kebijakan pelarangan air minum dalam kemasan plastik di bawah satu liter di Bali menuai Kontroversial. Ketidakmampuan pemerintah dalam mengelola persoalan sampah secara sistemik ini dengan membuat larangan tersebut justru dianggap membebani masyarakat kecil dan pelaku usaha mikro yang selama ini bergantung pada […]

  • Kasus Jro Kepisah! Orang Bali Tak Mungkin Palsukan Silsilah Leluhurnya Karena Sakral

    Kasus Jro Kepisah! Orang Bali Tak Mungkin Palsukan Silsilah Leluhurnya Karena Sakral

    • calendar_month Selasa, 24 Jun 2025
    • account_circle Ray
    • 0Komentar

    DENPASAR – Penghormatan terhadap leluhur adalah nilai luhur yang mengakar dalam kehidupan masyarakat Bali. Maka, menjadi sangat tidak masuk akal jika ada orang Bali, apalagi dari keluarga puri tega memalsukan silsilah leluhurnya sendiri. Itulah yang terlontar dari mulut seorang kuasa hukum terdakwa Anak Agung Ngurah Oka dari keluarga besar Jro Gede Kepisah. Dalam sidang lanjutan […]

  • Samudra Tersembunyi Tiga Kali Lebih Besar dari Semua Lautan Ditemukan 640 Km di Bawah Permukaan Bumi

    Samudra Tersembunyi Tiga Kali Lebih Besar dari Semua Lautan Ditemukan 640 Km di Bawah Permukaan Bumi

    • calendar_month Sabtu, 21 Jun 2025
    • account_circle Admin
    • 4Komentar

    BALI – Para ilmuwan baru-baru ini mengungkap penemuan luar biasa yang mengubah pemahaman manusia tentang asal-usul air di Bumi dan dinamika planet kita. Terletak sekitar 400 mil atau 640 kilometer di bawah permukaan Bumi, di wilayah yang dikenal sebagai mantel bagian atas, ditemukan sebuah waduk air raksasa yang diperkirakan memiliki volume tiga kali lipat lebih […]

expand_less