Breaking News
light_mode

Bukan Premanisme, ARUN Bali Mantapkan Jalur Advokasi dan Siapkan Event Gaungkan Tumpek Uye ke Dunia

  • account_circle Ray
  • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

DENPASAR – Rapat koordinasi dan evaluasi akhir tahun Organisasi Advokasi Rakyat Untuk Nusantara (ARUN) Provinsi Bali mengevaluasi kinerja satu tahun yang lalu. Dalam visi dan misi -nya ARUN Bali telah ditegaskan oleh ketua umum ARUN Pusat Bob Hasan, yang juga seorang Politikus Partai Gerindra sebagai Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI periode 2024-2029, yakni memberikan advokasi hukum, membantu masyarakat umum untuk mendapatkan keadilan dan juga berperan menjadi teman, penasehat bahkan pembela bagi masyarakat marginal.

Kanan Ketua DPD ARUN Bali dan kiri Sekretaris DPD ARUN Bali.

Rapat dan silahturahmi ARUN Provinsi Bali menekankan perannya untuk aktif di bidang advokasi pendidikan, upah buruh, mafia tanah dan bantuan hukum dan edukasi kepada masyarakat marginal.

“Terkait permasalahan (kasus) yang masuk ke kita, saya menunggu hasil rapat evaluasi hari ini. Kita siap tetapi saya ingin pembagiannya sesuai wilayah kerja masing – masing daerah, ” Ungkap Anak Agung Gede Agung Aryawan selaku Sekretaris ARUN Bali, 30 Desember 2025.

Ia juga menekankan bahwa harapannya anggota ARUN Bali bisa solid dan bergerak satu garis lurus karena gerakan kita diawasi oleh Ketum ARUN secara langsung.

Kemudian Anak Agung Gede Rama Pujawan Dalem selaku Ketua DPD ARUN Bali mengungkapkan bahwa ARUN Bali akan mengawal event yang berskala Internasional yang berlandaskan nafas Hindu Bali.

“Kita akan buat event upacara hewan peliharaan dan hewan kesayangan di waktu Rahinan Tumpek Uye (Kandang), detailnya menyusul nanti di akhir Januari ini sudah mulai bentuk struktur kepanitiaannya, ” Ujar Ketua ARUN Bali.

Rahinan Tumpek Uye (Kandang) pada tahun 2026 jatuh pada Hari sabtu, 5 September 2026 mendatang. Makna dan tujuannya adalah menunjukan rasa terima kasih kepada binatang yang menemani dan membantu pekerjaan manusia serta menjadi sumber penghidupan.

“Upacara ini bisa disaksikan juga di seluruh dunia, semoga bisa live, jadi keikutsertaan bisa berasal dari luar negeri juga dengan mendaftarkan dengan cara mengirim foto hewan kesayangan mereka, ” Ujarnya menambahkan.

Kanan Ketua Dewan Pembina ARUN Bali Umbu Ngailu Dama Loli (bang Umbu)

Kemudian berlanjut ke Ketua Dewan Pembina ARUN Bali Umbu Ngailu Dama Loli (bang Umbu) menyebutkan bahwa harapannya kepada Ketua dan Sekretaris menjadikan ARUN Bali bukan sebagai organisasi preman tetapi harus mampu mengavokasi masyarakat yang tertindas.

Pernyataan yang dilontarkan kepada ARUN Bali oleh Humas ARUN Bali I Made Richy Ardhana Yasa alias Ray untuk segera menertibkan anggota yang tidak aktif dengan membentuk OKK dan Satgas.

“Mohon kepada Pembina, Ketua dan Sekretaris untuk segera melakukan audensi kepada Kapolda, Panglima TNI dan Kajati Bali sebagai mitra kerja advokasi ARUN Bali kedepannya, ” Pungkas Ray.

Akhir acara dilakukan yel yel ARUN yang dikomandoi langsung oleh Ketua Dewan Pembina ARUN Bali.

Editor – Ray

Ray

Penulis

Jurnalis adalah ajang silahturahmi dengan segala elemen!

Komentar (1)

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Underdog Sensasi! Aldi/Darsa Hempaskan Unggulan Utama Ghea/Pujawan di Semifinal PB Roberset 79

    Underdog Sensasi! Aldi/Darsa Hempaskan Unggulan Utama Ghea/Pujawan di Semifinal PB Roberset 79

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Ray
    • 2Komentar

    “Main Lepas, Mental Baja, Juara Hati Penonton!” BADUNG – Babak semifinal Kejuaraan Bulutangkis Internal PB Roberset 79 dalam rangka HUT RI ke-80, Selasa (19/8/2025), menghadirkan kisah dramatis yang sulit dilupakan. Pasangan underdog Aldi/Darsa, runner-up Grup B yang tak pernah diperhitungkan, berhasil membuat kejutan besar dengan menyingkirkan unggulan utama sekaligus favorit juara, Ghea/Pujawan. Sejak set pertama, […]

  • Aparat Polda Bali Disorot Keras! Mangkir Sidang Praperadilan, Tim Hukum Nilai Tak Hormati Pengadilan

    Aparat Polda Bali Disorot Keras! Mangkir Sidang Praperadilan, Tim Hukum Nilai Tak Hormati Pengadilan

    • calendar_month Jumat, 23 Jan 2026
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    DENPASAR – Sikap aparat Polda Bali dalam perkara praperadilan yang diajukan Made Daging, Kepala Kantor Wilayah BPN Bali yang telah ditetapkan sebagai tersangka, menuai kritik tajam. Tim kuasa hukum menilai ketidakhadiran aparat kepolisian dalam sidang praperadilan sebagai bentuk nyata ketidakpatuhan terhadap proses hukum dan pelecehan terhadap institusi peradilan. Pernyataan keras itu disampaikan Ariel Suardana, SH, […]

  • Rencana Peternakan 500 Ribu Hektare Dinilai Tak Realistis, Ahli Soroti Minimnya Literasi Fiskal

    Rencana Peternakan 500 Ribu Hektare Dinilai Tak Realistis, Ahli Soroti Minimnya Literasi Fiskal

    • calendar_month Jumat, 21 Nov 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    DENPASAR – Rencana pemerintah membuka 500.000 hektare lahan peternakan sapi untuk mengatasi kelangkaan susu MBG memicu kritik keras dari kalangan ekonomi dan kebijakan publik. Program raksasa yang setara tujuh kali luas Singapura itu dinilai tidak berbasis kajian biaya, tidak memiliki desain arus kas, dan belum didukung peta rantai pasok yang memadai. Para pengamat menilai akar […]

  • Kebebasan Pers Dipertaruhkan! ID Wartawan CNN Indonesia Dicabut di Istana

    Kebebasan Pers Dipertaruhkan! ID Wartawan CNN Indonesia Dicabut di Istana

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle Admin
    • 7Komentar

    Jakarta, 28 September 2025 – Polemik kebebasan pers kembali mencuat setelah kartu identitas liputan (ID Card) milik jurnalis CNN Indonesia, Diana Valencia, dicabut oleh Biro Pers, Media, dan Informasi (BPMI) Sekretariat Presiden. Pencabutan tersebut dilakukan usai Diana melontarkan pertanyaan kritis kepada Presiden Prabowo Subianto mengenai program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang tengah menjadi sorotan publik. […]

  • Atalia Praratya Dikabarkan Gugat Cerai Ridwan Kamil, Publik Terkejut

    Atalia Praratya Dikabarkan Gugat Cerai Ridwan Kamil, Publik Terkejut

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle Admin
    • 0Komentar

    DENPASAR – Kabar mengejutkan datang dari dunia politik dan tokoh publik nasional. Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar, Atalia Praratya, dikabarkan mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya, Ridwan Kamil. Informasi tersebut dengan cepat menyebar dan menjadi perhatian luas masyarakat. Atalia Praratya yang akrab disapa Bu Cinta dikenal sebagai figur perempuan yang aktif di bidang sosial dan […]

  • Istana Kembalikan Kartu Pers CNN Indonesia, Pastikan Insiden Tak Terulang

    Istana Kembalikan Kartu Pers CNN Indonesia, Pastikan Insiden Tak Terulang

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle Admin
    • 73Komentar

    Pimred CNN Titin Rosmasari, Wartawan CNN Diana Valencia, dan Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana (sumber foto rmol.id)  Jakarta, 29 September 2025 – Polemik pencabutan kartu identitas pers Istana milik jurnalis CNN Indonesia, Diana Valencia, akhirnya berakhir. Biro Pers, Media, dan Informasi (BPMI) Sekretariat Presiden secara resmi mengembalikan kartu tersebut pada […]

expand_less