Breaking News
light_mode
Beranda » Kuliner » Restoran Viral Karen’s Diner Resmi Bangkrut! Galak, Judes, Ramai di Sosmed, Tapi Tak Tahan di Dunia Nyata

Restoran Viral Karen’s Diner Resmi Bangkrut! Galak, Judes, Ramai di Sosmed, Tapi Tak Tahan di Dunia Nyata

  • account_circle Ray
  • calendar_month Sab, 21 Jun 2025

Akhir era Karen’s Diner membuktikan, viral belum tentu bertahan.

LONDONRestoran fenomenal Karen’s Diner yang terkenal karena pelayanannya yang sengaja nyebelin, galak, dan penuh sarkasme, akhirnya resmi bangkrut dan menutup operasionalnya permanen di Inggris per akhir Juni 2025.

Berbasis di White Lion Street, Islington, London, restoran waralaba ini menggabungkan pengalaman makan dengan drama ala teater, di mana para pelayan akan memarahi, mengejek, bahkan mengusir tamu sebagai bagian dari “hiburan”. Meski sempat viral di media sosial dan ramai dikunjungi karena konsep nyelenehnya, Karen’s Diner tak mampu bertahan menghadapi kenaikan biaya operasional.

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada manajer dan seluruh tim atas kerja keras mereka menyajikan hiburan luar biasa setiap malam. Tidak banyak yang menyadari sulitnya mengelola restoran dan teater sekaligus dalam pasar yang sangat kompetitif,” ujar juru bicara Karen’s Diner dikutip dari Times Series UK, Selasa (17/6).

Pihak manajemen mengungkapkan bahwa kenaikan tarif bisnis dan kontribusi National Insurance membuat model bisnis ini tak lagi berkelanjutan secara finansial. Lokasi Islington adalah cabang terakhir mereka di Inggris.

Meski demikian, Karen’s Diner belum sepenuhnya menghilang. Mereka masih akan menghadirkan konsep pop-up di beberapa lokasi di Inggris bagian selatan, seperti yang sebelumnya sukses di Romford.

Karen’s Diner pertama kali berdiri di Australia pada 2021 dan cepat menarik perhatian dunia karena pendekatan anti-pelanggan yang unik. Namun, nasibnya serupa di berbagai negara lain: bangkrut di kampung halaman sendiri, dan gulung tikar di beberapa lokasi termasuk di Indonesia.

Di Tanah Air, Karen’s Diner membuka cabang pertama di Jakarta pada Desember 2022, disusul Bali. Namun, keduanya tutup hanya dalam waktu kurang dari setahun, tepatnya per November 2023. Meski sempat mengundang antrian panjang dan trending di TikTok, nyatanya konsep “dihina sambil makan” tidak punya daya tahan bisnis jangka panjang. (Ray)

Ray

Penulis

Jurnalis adalah ajang silahturahmi dengan segala elemen!

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

expand_less