News
Kodim 1617/Jembrana Gelar Tradisi Penerimaan Dan Pelepasan Purna Tugas Anggota
Jembrana – Kodim 1617/Jembrana menggelar Tradisi Satuan Penerimaan Kasdim 1617/Jembrana yang baru, Mayor Inf I Gede Putu Wira Mahardika dan Pelepasan Purna Tugas Pasi Ops Kodim 1617/Jembrana, Mayor Inf Har I Wayan Yudana yang dilaksanakan di Taman Kodim 1617/Jembrana, Jln. Ngurah Rai No 135, Kelurahan Dauhwaru.

Kodim 1617 Jembrana saat menyambut kedatangan Kasdim baru Mayor Inf I Putu Gede Wira Mahardika yang merupakan putra asli Jembrana
Kegiatan diawali dengan acara Penyambutan dengan Pengalungan bunga kepada Kasdim 1617/Jembrana yang baru di pintu masuk Makodim diiringi dengan menyanyikan lagu selamat datang oleh Anggota Militer, PNS dan Ibu ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVI Kodim 1617/Jembrana
Mengawali sambutannya Kasdim 1617/Jembrana memperkenalkan diri dan menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas acara yang dilakukan oleh Anggota, khususnya oleh Dandim 1617/Jembrana dan memohon dukungan dan arahan. “Sebagai putra daerah saya mengajak mari kita bekerja dengan tulus dan maksimal,” ucap Kasdim
Kegiatan dilanjutkan penyampaian kesan dan pesan oleh Pasi Ops Kodim 1617/Jembrana, dimana dirinya sudah memasuki masa pensiun tertanggal 1 Juli 2023. Dirinya mengucapkan terima kasih kepada Komandan Kodim 1617/Jembrana yang mengagendakan acara ini
“Kesan saya, saya tidak merasa sudah 40 tahun tepatnya 1983 pertama kali saya datang ke Kodim sini mendaftar catam milsuk 83-84 berarti sekarang sudah 40 tahun saya sudah berdinas,” kenang Mayor Yudana. Dirinya merasa tersanjung dan merasa berbahagia karena sudah dilepas dengan acara tradisi satuan dan mengharap Kodim 1617/Jembrana terus maju dan berinovasi.
Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan Dandim 1617/Jembrana menyampaikan Selamat datang kepada Kasdim yang baru, Dirinya mengajak dimana bertugas di Kodim ini dengan kekeluargaan, dan ini merupakan sejarah Dandim dan Kasdimnya putra daerah, oleh sebab itu dirinya mengajak anggota untuk bekerja dengan tulus dan iklas pasti ada hal hal yang baik yang didapatkan dan menyampaikan selamat jalan kepada Pasi Ops dan mengharapkan segera bergabung dengan wadah Pepabri.
“Saya mengucapkan Selamat datang kepada Pak Kasdim dan terimakasih kepada Pak Yudana beserta Ibu yang sudah mengabdikan dirinya selama bertugas di Kodim ini, jangan putus tali silaturahmi kalau lewat silahkan mampir, jaga hubungan harmonis dan silaturahmi terhadap seluruh anggota serta seluruh keluarga besar Kodim 1617/Jembrana atas nama keluarga besar Kodim 1617/Jembrana Saya ucapkan selamat bertugas selain itu juga kami harapkan tali persaudaraan serta ikatan batin di antara kita selalu ditingkatkan keberhasilan tugas tidak terlepas dari peran serta dan dukungan saudara dan sumbangsih serta Dharma baktinya Semoga Tuhan yang maha kuasa Ida Sang Hyang Widhi Wasa senantiasa menyertai kita di dalam setiap pikiran langkah dan tindakan kita dalam menjalani kehidupan di masa depan,” Pungkas Dandim Teguh.
Diakhir Sambutannya Dandim Teguh menambahkan bahwasanya acara ini sebagai wujud perhatian kepada Anggota yang datang maupun bagi anggota yang purna tugas guna menghargai atas pengabdian kepada satuan.

News
Jelang Pemilu Bawaslu Jembrana Gelar Apel Siaga Pengawasan

Jembrana – Bawaslu Jembrana bersama ketua dan anggota serta Lima Belas anggota Panwaslu kecamatan (Panwaslucam) dan lima puluh satu pengawasan kelurahan desa atau yang disingkat (PKD) se kabupaten Jembrana hadir pada Apel siaga pengawasan tahapan kampanye yang digelar oleh Bawaslu Jembrana di Lapangan alun-alun kota negara, Selasa (28/11).
Apel siaga pengawasan tahapan kampanye pemilu 2024 merupakan bentuk dari kesiapan pengawas pemilu se kabupaten Jembrana untuk melakukan pengawasan, khususnya pada tahapan kampanye yang akan dimulai pada tanggal 28 november 2023 hingga 10 Februari 2024.

Ketua Bawaslu Jembrana Made Widastra saat memberikan pengarahan kepada anggota saat apel siaga pengawasan pagi tadi (28/11)
Ketua Bawaslu Jembrana Made Widiastra yang dalam kesempatannya bertindak sebagai pembina apel menyampaikan kepada seluruh jajaran pengawas pemilu se kabupaten Jembrana untuk melakukan pengawasan dengan maksimal dan memperhatikan koridor hukum yang berlaku. “lakukan pengawasan dengan maksimal, sesuai dengan amanat undang-undang no 7 tahun 2017, bahwa kita (Bawaslu) menjalankan tugas-tugas pengawasan Pemilu,” tegasnya .
Lanjut Widiastra berpesan kepada jajaran pengawas pemilu se kabupaten Jembrana, dengan mengutip pernyataan yang disampaikan oleh ketua Bawaslu RI dalam apel siaga nasional, “Disaksikan Tuhan Yang Maha Esa, saksikan rakyak Indonesia, bahwa kawan seperjuangan saya ini, saudara seperjuangan saya ini, adalah kawan-kawan yang bersedia, jangankan keringat dan air mata, bahkan harta, jiwapun jika diminta oleh Republik ini, Akan kita berikan.” Ujarnya.
Di akhir kegiatan dilakukan penandatanganan sebagai simbol untuk siap mengawasi tahapan kampanye yang dilakukan oleh jajaran pengawas Pemilu tingkat Kabupaten sampai dengan tingkat pengawas kelurahan desa (PKD).
News
Tingkatkan Karya Jurnalistik, Perwali Gelar Pelatihan Dasar

DENPASAR – Guna meningkatkan hasil karya jurnalistik, Persatuan Wartawan Bali (Perwali) menggelar kegiatan pelatihan dasar jurnalistik di Rama’s House of Noodles, Jalan Jayagiri III Denpasar Bali, pada hari Senin 27 November 2023.
Kegiatan yang dihadiri oleh 15 orang wartawan dari berbagai perusahaan media ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme wartawan anggota Perwali dalam menghasilkan karya jurnalistik.
Ngurah Dibia selaku Pemimpin Redaksi (Pemred) Barometer.com dan Nyoman Ady Irawan selaku Redaktur Wacanabali.com. turut hadir dalam kegiatan ini untuk memaparkan materi mengenai hukum pers dan kode etik jurnalistik serta teknik dalam menulis berita.
Tidak hanya memaparkan materi, para wartawan yang hadir dalam kegiatan ini pun turut antusias melakukan tanya jawab serta saling berbagi pengalaman dalam dunia jurnalistik selama kegiatan berlangsung.
Dengan kegiatan ini, Rosa selaku Ketua Perwali Bali menegaskan, bahwa kegiatan pelatihan jurnalistik ini akan diselenggarakan secara bertahap dan berkesinambungan. Kegiatan pun ditutup dengan ramah-tamah dan sesi foto bersama. (Aln)
News
Tingkatkan Karya Jurnalistik Profesional, PERWALI Gelar Pelatihan Dasar

DENPASAR – Guna meningkatkan hasil karya jurnalistik, Persatuan Wartawan Bali (Perwali) menggelar kegiatan pelatihan dasar jurnalistik, di Rama’s House of Noodles, Jalan Jayagiri III Denpasar Bali, Senin (27/11/23).
Kegiatan ini bermaksud untuk meningkatkan profesionalisme wartawan anggota Perwali dalam menghasilkan karya jurnalistik.
Anggota yang hadir saat itu sejumlah 15 orang wartawan dari berbagai perusahaan media.
Hadir pula sebagai pemateri Ngurah Dibia dari Pemimpin Redaksi (Pemred) Barometer.com dan Nyoman Ady Irawan dari Redaktur Wacanabali.com, yang dalam pemaparannya menekankan kepada peserta untuk memahami tentang hukum pers serta kode etik jurnalistik yang berlaku.
Dalam dasar inilah bagi awak media dapat memiliki acuan yang lebih mengarah kepada profesional dalam menghasilkan karya jurnalistik. Mereka juga menekankan sikap sebagai seorang jurnalistik harus mengedepankan sikap independen atau tidak memihak salah satu narasumber.
” Jurnalis harus menempuh cara-cara yang profesional dalam mnghasilkan karya jurnalistiknya, ” tutur Ngurah Dibia.
Mereka menekankan ada 11 poin dasar yang harus dipahami oleh seorang jurnalis, seperti dalam menguji informasi yang didapat, serta menguji kebenaran dan mengolah pemberitaan secara akurat dan berimbang, serta tidak mencampurkan fakta dan opini, terlebih menghakimi serta menerapkan asas praduga tidak bersalah.
Selain itu jurnalis juga dikatakan disana bahwa mereka memiliki hak tolak untuk melindungi narasumber yang tidak ingin diketahui identitas maupun keberadaannya. Misalnya dalam kasus-kasus yang mengungkap suatu tindakan korupsi dalam pemerintahan dan sebagainya.
Bersambung pemateri Nyoman Ady Irawan, menerangkan teknik dalam menulis suatu artikel atau berita.
” Kalian harus memahami unsur-unsur yang wajib ada dalam karya jurnalistik ”
Yang salah satunya adalah unsur 5W+1H yang harus ada dalam berita. Siapa, apa, dimana, kapan, kenapa dan bagaimana-nya harus jelas, tutur Ady.
Dalam menulis suatu karya jurnalistik, Ady juga menuturkan bahwa suatu berita harus memiliki nilai-nilai kebenaran yang faktual atau bisa disebut sesuai dengan fakta yanag ada tanpa dibumbui oleh pendapat pribadi.
” Berita harus faktual atau sesuai fakta dan aktual atau peristiwa atau kejadian yang baru saja terjadi serta objektif atau sesuai keadaan yang terjadi, ” pesannya.
Selain kedua pemateri tersebut menjelaskan, ada sesi tanya jawab yang membuat suasana menjadi cair dan akrab. Pertanyaan seputar judul berita, topik berita dan unsur isi penekanan berita yang akan disajikan.
Dalam diskusi kali ini mereka mengharapkan bahwa peserta yang hadir dapat benar- benar memahami karya jurnalistik yang dihasilkan haruslah memiliki bobot yang lebih baik dan profesional dibandingkan dengan pemberitaan-pemberitaan melalui media sosial yang ada selama ini.
Lanjut, Rosa selaku Ketua Perwali Bali juga menjanjikan bahwa kegiatan pelatihan jurnalistik ini akan diselenggarakan secara bertahap dan berkesinambungan.
” Tentu dengan materi yang berbeda-beda nantinya ”
Kegiatan itu berakhir pada pukul 13.00 Wita dan ditutup dengan ramah-tamah dan sesi foto bersama. (*)
-
Mangku Bumi4 years ago
HIDUP DHARMA
-
Daerah2 years ago
Seorang Ibu Muda Tewas Gantung Diri di Setra Buleleng
-
Daerah3 years ago
Biadab! Seorang Anak Bantai Ayah Sendiri Hingga Tewas
-
Daerah3 years ago
Telah Ditemukan Gudang Segala Mesin di Batubulan
-
Daerah3 years ago
Pelajar Tewas Adu Jangkrik di Jalur Air Sanih – Karangasem
-
Daerah3 years ago
Jangan Pernah Nginep di Menzel Ubud! Simak Kenapa.
-
Daerah4 years ago
DUNIA MAYA HEBOH, JRO DALEM SAMUDRA DAPAT PAWISIK PASANG PATUNG
-
News6 years ago
Indonesian Housekeeper Association (IHKA) Bali, Menggelar Talkshow dan Exhibition 2018.